Merancang Ide Kamar Minimalis Nuansa Ungu

Kamar minimalis nuansa ungu memang dapat dijadikan sebagai solusi ide desain ruang tidur modern yang tidak hanya mengandalkan warna putih dan hitam. Menyisipkan warna lain seperti halnya ungu akan menjadi skema ruangan tidur yang berbeda untuk anda. Dimana warna yang satu ini mampu memberikan kesan menyenangkan dan manis untuk kamar para remaja. Sedangkan bagi anda yang sudah menikah, pemilihan warna ungu akan semakin menguatkan kesan romantis pada ruang tidur anda sehingga sangat cocok juga untuk anda gunakan.

Ungu sendiri merupakan warna yang sangat disukai oleh kebanyakan wanita. Warna ini memang tidak hanya terkesan indah, namun juga menonjolkan sisi feminitas wanita. Oleh karena itu, ungu banyak dijadikan sebagai pilihan para wanita sebagai warna kamar tidur mereka. Untuk membuat rancangan kamar tidur ungu, ada banyak hal yang dapat anda lakukan. Karena ungu juga akan terlihat semakin indah jika dikombinasikan bersama warna lain seperti hitam, putih dan warna lainnya untuk menghasilkan kesan modern lebih kuat.


Baca juga: Desain yang Pas untuk Ruang Tamu Minimalis Type 36

Anda hanya perlu menentukan atau memilih warna cat ungu yang terbaik untuk kemudian di cocokkan dengan preferensi serta gaya desain anda. Anda dapat mengaplikasikan cat putih trim setelah menerapkan ungu sebagai warna dasar dari dinding kamar. Putih trim berfungsi untuk meringankan suasana ruangan serta memberikan sentuhan yang baru dan lebih segar untuk kamar tidur anda. Penggunaan putih trim juga akan membuat tampilan area kamar anda menjadi lebih cerah.

Jika anda memutuskan untuk menggunakan preferensi desain dari beberapa sumber, mungkin anda akan menemui ide-ide ruangan tidur bernuansa ungu yang cenderung menerapkan warna rendah dan dalam pada bagian karpet lantai. Dalam desain, karpet dinilai mempunyai fungsi yang berguna untuk mendefinisikan ruang. Anda dapat menggunakan karpet yang memiliki bagian pembatas berwarna hitam untuk membantu anda mendapatkan tata ruang lebih baik. Sementara dalam penggunaan furniture, pemilihan tempat duduk atau sofa dengan warna yang lebih ringan pada penataan ruang. Tempatkan sofa atau kursi pada area karpet dengan posisi menghadap dinding yang berfungsi sebagai titik fokus ruangan.

Ketika anda mulai merancang ide-ide mengenai desain kamar minimalis nuansa ungu, anda tidak harus selalu mengaplikasikannya pada semua bidang di dalam kamar tidur anda. Coba gabungkan ungu dengan beberapa warna lain seperti halnya merah muda jika anda menginginkan tampilan yang lebih feminin. Warna-warna ini dapat anda aplikasikan pada bingkai, furniture maupun hiasan ruang. Namun jika anda menggunakan furniture berbahan kayu, pemilihan lemari kayu, meja belajar atau meja rias kursi maupun bingkai tempat tidur dengan warna hitam ataupun coklat gelap akan menampilkan kesan yang lebih serasi dan modern.
Silahkan simak artikel sebelumnya yang tak kalah menarik