Percantik Rumah Anda dengan Lemari Hias

Rumah adalah tempat Anda melepaskan segala penat dan kesibukan yang selama seharian dilakukan. Rumah juga merupakan tempat berkumpul dengan keluarga tercinta, serta melindungi diri dari panas dan hujan. Rumah yang cantik dan nyaman tentu akan membuat hati serasa tentram, sehingga merawat rumah sedemikian rupa harus dilakukan. Salah satunya  adalah dengan menghias rumah Anda dengan berbagai furniture cantik, seperti lemari hias.

Rumah tentu akan lebih terlihat menarik jika dihiasi beberapa interior yang cantik. Interior utama seperti sofa dan meja sebaiknya ditambah dengan beberapa ornamen lain agar rumah terlihat semakin menawan. Menampilkan lemari cantik atau kabinet menjadi pilihan bagi sebagian besar orang. Untuk mendapatkan lemari pajangan seperti ini, Anda bisa menemukannya di toko furniture terdekat. Pilihlah lemari dengan kualitas bahan yang bagus dan sesuaikan dengan luas ruangan Anda. Berikut ini beberapa inspirasi menata lemari pajangan, diantaranya:


1. Sudut ruangan

Sudut ruangan seringkali menjadi tempat yang diabaikan dalam suatu rumah. Biasanya sudut ruangan diisi sebagai tempat meletakkan tempat sampah atau bahkan tempat mainan anak. Namun jika Anda mampu memanfaatkan sudut ruangan dengan optimal seperti meletakkan lemari penuh hiasan cantik atau rak, maka sudut ruangan bisa terlihat lebih cantik dan menarik.

2. Pembatas ruangan

Terkadang di dalam rumah ada satu ruangan yang dinilai terlalu luas jika hanya mampu menjalankan satu fungsi, misalnya ruang tamu. Oleh karena itu, Anda berinisiatif untuk membagi ruangan tersebut menjadi dua sehingga memiliki fungsi ganda. Tirai atau sekat sering dipilih sebagai pembatas antar dua ruangan, namun jika Anda ingin sesuatu yang lain, lemari hias bisa menjadi pilihan tepat. Usahakan memilih lemari yang tingginya hampir mencapai plafon rumah. Hadapkan lemari ke arah ruang tamu, yang bisa berfungsi untuk memajang foto keluarga atau koleksi barang yang Anda sukai.

3. Bawah tangga

Bawah tangga sering menjadi posisi yang diabaikan di rumah. Tempat meletakkan sepeda, atau bahkan barang-barang bekas, biasanya menjadi fungsi lain dari bawah tangga sehingga tidak sedap dipandang mata. Namun jika Anda mau mengubahnya agar posisi bawah tangga bisa menjadi lebih bermanfaat, maka Anda bisa menempatkan lemari di bawah tangga tersebut. Namun untuk mendapatkan lemari ini tentu tak bisa sembarangan. Anda harus mendesain sendiri untuk bentuk dan ukuran lemari karena harus disesuaikan dengan kondisi bentuk bawah tangga. Gandenglah interior designer atau mungkin tukang bangunan yang pandai dalam hal ini. Usahakan memilih cat dengan warna yang cerah untuk kesan luas dan elegan.

4. Penuh sepanjang dinding

Jika Anda memiliki ruangan yang luas namun terasa terlalu kosong, menempatkan lemari cantik di dinding sebagai hiasan tentu bisa menjadi trik yang bagus. Tempatkanlah lemari di ujung ruangan menempel dengan dinding. Usahakan memilih warna terang untuk kesan yang ceria. Selain itu, Anda bisa memilih warna yang senada dengan furniture dalam rumah seperti kursi atau cat tembok. Mengisi lemari tersebut dengan foto keluarga ataupun piala-piala yang dimiliki putra putri Anda tentu bisa menjadikan ruangan Anda makin menawan.

Itulah beberapa spot yang bisa Anda gunakan untuk menempatkan lemari hias yang Anda miliki. Sebaiknya diskusikan dengan pasangan sebelum memilih atau meletakkan lemari pajangan karena Anda dan pasangan pasti memiliki pertimbangan dan ide masing-masing untuk mempercantik dan membuat rumah menjadi senyaman mungkin.
Silahkan simak artikel sebelumnya yang tak kalah menarik